Kegiatan Pekan Generasi Hijau Di SMA Plus Budi Utomo Makassar
Penulis: Farel Dy Stankovic - 11 September 2024
Kegiatan Pekan Generasi Hijau Di SMA Plus Budi Utomo Makassar
Penulis: Farel Dy Stankovic - 11 September 2024
Sumber Foto: Adnan
Makassar, Bumakszine – Institut Hijau Indonesia, Yayasan Peradaban Hijau Indonesia melalui program Green Youth Movement (GYM) Angkatan 2 menyelenggarakan Pekan Generasi Hijau di SMA Plus Budi Utomo Makassar. Kegiatan ini difasilitasi oleh 22 remaja SMA/Sederajat dari 4.500 remaja SMA/sederajat di Seluruh Indonesia yang saat ini mengikuti program GYM Angkatan 2. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan siswa. Kegiatan ini berlangsung meriah dengan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 10 dan kelas 11 (11/09/2024).
Green Youth Movement (GYM) merupakan program pendidikan dasar gerakan lingkungan hidup yang menyediakan wadah bagi para generasi muda untuk bertukar pengetahuan dalam melindungi dan mengelola lingkungan hidup. Program ini diinisiasi oleh Institut Hijau Indonesia dan didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Angkatan pertama program ini telah selesai, ditandai dengan kegiatan wisuda pelantikan 1.992 Green Ambassador oleh Ibu Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada November 2023 (Dua di antaranya ada Peserta didik dari SMA Plus Budi Utomo Makassar, Muh. Abdillah Adam dan Annisa Fitri). Saat ini, angkatan kedua Green Youth Movement tengah berlangsung dengan jumlah peserta sebanyak 4.500 Remaja SMA/Sederajat di seluruh Indonesia (empat di antaranya peserta didik dari SMA Plus Budi Utomo Makassar, Muh. Adnan Alfarizi, Kaysan Humam Abdillah, Wa Ode Rizqiah, dan Mutia Endah Untari).
Pekan Generasi Hijau merupakan bagian dari Program Pendidikan Green Youth Movement yang bertujuan untuk memperkuat dampak program ini. Pekan ini menjadi sebuah ajang perayaan, pembelajaran, dan aksi nyata yang melibatkan generasi muda dalam bidang lingkungan hidup.
Sumber Foto: Fachry Andifa
Acara yang dilaksanakan pada tanggal 11 September 2024 di lokasi SMA Plus Budi Utomo Makassar ini mengusung tema "Pahlawan Sampah", yang menekankan pentingnya mengelola sampah di kalangan masyarakat. Rangkaian acara meliputi berbagai kegiatan seperti sosialisasi mengenai lingkungan hidup, membuat poster bertema lingkungan hidup.
Sumber Foto: Adnan
Kepala Sekolah SMA Plus Budi Utomo, Dede Nurohim S.Pd, M.Pd, dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter siswa yang peduli lingkungan. "Kami berharap para siswa dapat memahami pentingnya menjaga lingkungan, serta menerapkan kebiasaan ramah lingkungan dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini adalah salah satu wujud nyata sekolah kami dalam mendukung upaya pelestarian alam," ujarnya.
Sumber Foto: Adnan
Selain itu, para siswa diajak untuk membuang sampah pada tempatnya, menggunakan barang sekali pakai, dan menjaga kebersihan di area lingkungan sekolah. Kegiatan ini turut menggandeng komunitas lokal seperti Institut Hijau Indonesia dan Green Youth Movement, yang memberikan materi mengenai cara menjaga lingkungan secara berkelanjutan dengan tema Pahlawan Sampah.
Salah satu peserta didik kelas 11 SMA Plus Budi Utomo Makassar, Dirga Najad Altamiz, mengaku senang dapat berpartisipasi dalam acara ini. "Saya belajar banyak tentang pentingnya menjaga lingkungan dan bagaimana kita bisa melakukan hal-hal kecil, seperti mendaur ulang dan mengurangi penggunaan plastik, untuk memberikan dampak besar," tuturnya.
Sumber Foto: Adnan
Pekan Generasi Hijau ini ditutup dengan quiz bertemakan lingkungan dengan memberi hadiah sebagai apresiasi terhadap siswa. SMA Plus Budi Utomo berharap kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi sekolah lain untuk mengadakan kegiatan serupa.
Sumber Foto: Adnan
Reporter: Tim Bumakszine